WHAT'S NEW?
Loading...

Wacana Pemekaran Provinsi di Pulau Kalimantan

 Dengan adanya Ibu Kota Negara (IKN) baru di Kalimantan Timur membuat pulau ini menjadi pusat Indonesia. Sebelum IKN pindah sudah bermunculan wacana-wacana pemekaran provinsi di pulau ini. Lalu sebenarnya apa saja usulan wacana tersebut? Berikut ini aku rangkum dalam sebuah gambar.

1. Kalimantan Barat
    2. Kapuas Raya
    3. Tanjung Pura
4. Kalimantan Tengah
    5. Barito Raya
    6. Kotawaringin Raya
7. Kalimantan Selatan
8. Kalimantan Timur
   9. Kalimantan Tenggara
10. Kalimantan Utara
11. Ibu Kota Negara Nusantara

Terdapat 2 provinsi wacana yang merupakan gabungan dari kabupaten/kota di provinsi yang berbeda, yaitu Kalimantan Tenggara dan Barito Raya. Kalimantan Tenggara merupakan gabungan dari kabupaten di Kaltim dan Kalsel. Barito Raya merupakan gabungan dari kabupaten di Kalsel dan Kalteng yang dilewati Sungai Barito. Terdapat pula kabupaten yang diajak bergabung menjadi provinsi tetangganya, yaitu Kabupaten Berau diajak bergabung ke Kaltara dari Kaltim, sehingga Kaltim merupakan wilayah Kutai Raya sahaja.

Tulisan dan gambar di atas hanya wacana dan pengandaian aku sebagai penulis di blog ini. Apabila ada kesalahan mohon dimaafkan. Terima kasih.
Silakan kalian boleh menulis komentar mengenai topik di atas :) dengan sopan.

0 komentar:

Posting Komentar